Kpz0JXNL4KwnNLROcdoTIG3N8IlpsfRVGQnxBFp8
Bookmark

Bagaimana perasaanmu ketika sejarah mencatat begitu banyak peran pemuda dalam memerdekakan dan membangun bangsa?

Berikut ini merupakan pembahasan kunci jawaban Buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk Kelas 8 halaman 125 Pembahasan kali ini kita akan bahas latihan yang ada pada buku paket PPKN Uji Kompetensi 5 Halaman 125 Buku siswa untuk Semester 2 (Genap) Kelas VIII SMP/MTs. Semoga dengan adanya pembahasan kunci jawaban Pilihan Ganda (PG) dan juga Esaay Bab 5 Sumpah Pemuda dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika ini, kalian bisa menjadi lebih giat untuk belajar. Kunci jawaban ini diperuntukkan untuk para pelajar yang sedang mengerjakan tugas K13 Edisi Revisi 2017 (Kurikulum 2013). Kunci Jawaban Uji Kompetensi 5 Halaman 125 IPA Kelas 8
 
Bagaimana perasaanmu ketika sejarah mencatat begitu banyak peran pemuda dalam memerdekakan dan membangun bangsa?

Bagaimana perasaanmu ketika sejarah mencatat begitu banyak peran pemuda dalam memerdekakan dan membangun bangsa?
Jawaban :
Perasaan saya mencermati catatan sejarah yang mencatat begitu banyak peran pemuda dalam memerdekakan dan membangun bangsa adalah TERTANTANG UNTUK BERBUAT yang sama yakni memajukan bangsa dan negara melalui kegiatan positif sesuai dengan kedudukan dan kemampuan saya. Sejarah membuktikan bahwa usia bukan penghalang seseorang untuk berbuat lebih bagi bangsa dan negaranya.


Pembahasan :

Sejarah mencatat bahwa memang pemuda pemudi Indonesia yang kemudian berhasil membangkitkan kesadaran nasional masyarakat sehingga pola perjuangan melawan penjajah pun selanjutnya tak lagi bersifat kedaerahan dan banyak dilakukan dengan cara-cara intelektual. Ini membuktikan bahwa meski kalah usia namun pemuda pemudi juga bisa berbuat banyak hal bagi negaranya.

Fakta sejarah tersebut di atas seharusnya menjadi pelajaran berharga bagi diri kita sebagai generasi muda dalam menempatkan diri. Bahwa setiap kegiatan positif yang kita lakukan termasuk belajar sungguh-sungguh di sekolah pun berkontribusi nyata terhadap kelangsungan dan kemajuan bangsa Indonesia.