A. besi
B timah
C. tembaga
D. aluminium
Jawaban :
Pembahasan:
Logam banyak dipakai manusiakarena sifat logam:
- Keras dan kuat.
- Penghantar atau konduktor panas dan listrik.
- Dapat ditempa, dibentuk, dan diregangkan.
- Permukaannya mengkilat bila digosok.
- Titik leburnya yang tinggi.
Tetapi sifat dan kegunaan setiap logam berbeda.
• Besi atau Ferrum (Fe) bersifat kuat, mudah menghantarkan panas, berat, dan mudah berkarat.
Banyak dipakai dalam bahan konstruksi bangunan, bahan industri dan peralatan.
• Timah atau Stanum (Sn) bersifat lunak, mudah ditempa, tidak terpengaruh oleh udara, oksigen, asam lemah, dan air.
Banyak dipergunakan dalam pembuatan kaleng, solder, dan logam campuran. Kaleng makanan, minuman, dan kaleng cat mempergunakan timah untuk menjaga kondisi isi kaleng.
• Tembaga atau Cuprum (Cu) bersifat lunak, mudah dibentuk, dan penghantar listrik yang baik.
Banyak dipergunakan sebagai kabel, campuran logam (kuningan, perunggu), perhiasan, dan bahan industri.
• Alumunium (Al) bersifat ringan, mudah menghantarkan panas, tahan karat, dan kuat.
Banyak dipergunakan sebagai bahan pembuat pesawat terbang, lapisan atap, peralatan masak rumah tangga, peralatan rumah tangga, bahan campuran logam (magnalium, alnico, duraluminium), dan bahan kusen pintu dan jendela.