Gambarkan jarum kompas pada lingkaran di atas dan beri label kutub utara dan selatannya. Jelaskan jawabanmu menggunakan pengetahuanmu tentang magnet!
Jawaban :
Pembahasan
Benda padat terdiri dari partikel peyusun yang disebut atom. Atom-atom ini memiliki momen magnet. Gabungan momen magnet dari atom-atom penyusun benda inilah yang membuat suatu benda memiliki sifat magnet. Sifat magnet benda muncul dalam bentuk interaksi tarik menarik atau tolak menolak antar sesama benda magnet.
Magnet akan memiliki dua kutub yang dinamai kutub utara dan kutub selatan. Interaksi yang dapat terkadi antara benda magnet adalah:
- Jika kutubnya sejenis (utara dengan utara atau selatan dengan selatan), ia akan tolak menolak.
- Jika kutubnya berlawanan jenis (utara dengan selatan atau sebaliknya), ia akan mengalami tarik menarik.
Pada gambar diatas, terlihat bahwa magnet batang memiliki kutub utara di sebelah kiri dan kitib selatan di sebelah kanan. Karenanya, saat kompas didekatkan maka kutub selatan kompas akan tarik menarik dengan kutub utara magnet batang. Sehingga hasil akhirnya adalah kutub utara kompas menunjuk ke kiri dan kutub selatan kompas menunjuk ke kanan.