Kpz0JXNL4KwnNLROcdoTIG3N8IlpsfRVGQnxBFp8
Bookmark

Jawaban IPA Kelas 7 Halaman 137 Ayo Kita Latihan

Berikut ini merupakan pembahasan kunci jawaban Buku Ilmu Pengetahuan Alam untuk Kelas 7 halaman 137. Pembahasan kali ini kita akan bahas latihan yang ada pada buku paket IPA Ayo Kita Latihan halaman 137 Buku siswa untuk Semester 1 Kelas VII SMP/MTS. Semoga dengan adanya pembahasan kunci jawaban Pilihan Ganda (PG) dan juga Esaay Bab 4 Suhu dan Perubahannya Kelas 7 ini, kalian bisa menjadi lebih giat untuk belajar. Kunci jawaban ini diperuntukkan untuk para pelajar yang sedang mengerjakan tugas Kurikulum 2013 (K13). Kunci Jawaban Ayo Kita Latihan Hal 137 IPA Kls 7

Jawaban IPA Kelas 7 Halaman 137 Ayo Kita Latihan
Jawaban IPA Kelas 7 Halaman 137 Ayo Kita Latihan

Jawaban IPA Kelas 7 Halaman 137 Ayo Kita Latihan

Ayo Kita Latihan 
1. Zat cair apakah yang digunakan dalam termometer zat cair?
2. Apa kelebihan dan kekurangan zat cair tersebut!

Jawaban :
1. Zat cair yang digunakan umumnya raksa atau alkohol jenis tertentu. Raksa memiliki keistimewaan, yaitu warnanya yang mengkilat dan cepat bereaksi terhadap perubahan suhu. Namun raksa sangat beracun sehingga berbahaya jika termometer tersebut pecah. Alkohol tidak seberbahaya raksa dan mudah menguap, sehingga lebih aman digunakan sebagai pengisi termometer.

Jadi, zat cair yang umumnya digunakan dalam termometer zat cair adalah raksa dan alkohol.

2. kelebihan dan kekurangan raksa :
Kelebihan raksa sebagai bahan pengisi thermometer antara lain:
  • Raksa dapat menyerap / mengambil panas dari suhu sesuatu yang diukur
  • Raksa memiliki sifat yang tidak membasahi medium kaca pada termometer
  • Raksa dapat dilihat dengan mudah karena warnanya yang mengkilat
  • Raksa memiliki sifat pemuaian / memuai yang teratur dari temperatur ke temperatur
  • Raksa memiliki titik beku dan titik didih yang rentangnya jauh, sehingga cocok untuk mengukur suhu tinggi

Kekurangan raksa sebagai bahan pengisi thermometer antara lain:
  • Titik bekunya tinggi sehingga tidak cocok untuk mengukur suhu di daerah dingin
  • Raksa merupakan zat beracun yang berbahaya bagi kesehatan
  • Raksa harganya mahal